Resep Sambal Matah Bunga Kecombrang
Sabtu, 04 April 2020
Edit
Dreamoia.Com - Sambal matah khas Bali yang dicampur dengan irisan bunga kecombrang, bagaimana jadinya ya? Tentunya semakin sedap dan lezat! Yuk, cari tahu resep praktisnya di bawah ini.
Waktu: 15 menit
Hasil: 3 porsi
Tingkat kesulitan: Cukup mudah
- Bawang putih, iris tipis - 4 siung
- Bawang merah, iris tipis - 8 buah
- Cabai rawit merah, iris tipis - 8 buah
- Daun jeruk, buang tulang daunnya - 2 lembar
- Bunga kecombrang, iris tipis - 3 buah
- Air jeruk limau - 1 sdt
- Garam - 1/2 sdt
- Gula - 1/2 sdt
- Terasi matang - 1/2 sdt
- Minyak sayur, panaskan - 3 sdm
- Dalam wadah, Masukkan semua bahan dan campur, kecuali minyak. Aduk hingga rata.
- Tuangkan minyak panas. Aduk hingga rata.
- Sambal matah kecombrang siap untuk disajikan.
- Pilihlah bunga kecombrang yang masih segar dan berwarna merah muda. Pastikan bunga tidak noda hitam ataupun cacat pada kuntum bunga dan batangnya.