Resep Omelet Telur Praktis dengan Gizi Lengkap

Dreamoia.Com - Sajian omelet dengan isian jamur, irisan tomat, irisan bombay dan keju ini dapat Anda coba sebagai menu sarapan praktis yang penuh akan gizi dan manfaat untuk  menunjang aktivitas pagi anda . Resep ini sebenarnya tidaklah sulit, dengan mengikuti langkah-langkah dan cara membuatnya Anda pasti dapat melakukannya dengan mudah.

Resep Omelet Telur Praktis dengan Gizi Lengkap


Waktu: 20 menit
Hasil: 2 porsi
Tingkat kesulitan: Cukup mudah

Bahan-bahan:
  1. Telur ayam - 4 butir
  2. Jamur champignon, iris tipis - 4 buah
  3. Bawang bombai, cincang kasar - 4 sdm
  4. Tomat. potong kotak-kotak - 4 sdm
  5. Paprika, potong kotak-kotak - 4 sdm
  6. Sosis, iris tipis - 4 buah
  7. Keju cheddar, parut - 2 sdm
  8. Keju mozzarella atau cheddar cepat leleh, potong kotak-kotak - 2 sdm
  9. Susu cair - 6 sdm
  10. Garam - 1 sdt
  11. Merica - 1/3 sdt
  12. Margarin, untuk menumis - 4 sdm
Langkah-langkah:
  1. Dalam wadah, kocok telur bersamaan dengan garam, susu cair, keju parut dan bubuk merica hingga rata. Lalu sisihkan.
  2. Panaskan margarin dalam wajan. Masukkan semua bahan seperti bawang bombai, jamur, paprika, dan sosis. Masak hingga bawang bombai harum dan jamur hingga matang. Ratakan semua bahan ke seluruh permukaan wajan. Dan gunakan api kecil.
  3. Tuangkan kocokan telur ke dalam wajan dan masak hingga telur setengah matang.
  4. Masukkan keju kotak-kotak dan potongan tomat. Lipat omelet menjadi bentuk setengah lingkaran. Tutuplah wajan agak rapat sebentar dan masak hingga kejunya meleleh. Angkat.
  5. Omelet telur siap untuk disajikan.
TIPS
  1. Omelet juga dapat dikreasikan dengan berbagai isian sesuai selera Anda seperti: ayam suwir, bayam, daging ayam, daging asap, ayam
  2. Gunakan wajan anti lengkat yang goyanhg
  3. Agar tidak mudah hancur saat dilipat, pastikan terlebih dahulu bagian luar atau bawah omelet sudah agak kering.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel