Resep Nasi Bakar Khas Kota Bandung

Dreamoia.Com - Begitu banyak sekali hidangan kuliner enak asal kota Bandung, salah satunya adalah nasi bakar Bandung. Berbeda dengan nasi bakar pada umumnya, nasi bakar Bandung menggunakan bahan dasar nasi yang gurih. Semakin lezat, bukan. Nasi yang diolah dengan cara dibumbui dan dicampur rempah-rempah beserta santan. Kemudian dibungkus dengan menggunakan lapisan daun pisang dan diberi beberapa bahan isian. Terdengar lezat? Yuk, coba resepnya dibawah ini!

Resep Nasi Bakar Khas Kota Bandung

Waktu: 70 menit
Hasil: 3 porsi
Tingkat kesulitan: Cukup mudah

Bahan-bahan:
  1. Beras - 500 gram
  2. Air - 450 ml
  3. Santan kental - 185 ml
  4. Sereh, geprek dan simpulkan - 1 batang
  5. Daun salam - 2 lembar
  6. Jahe, geprek - 3 cm
  7. Garam - secukupnya
  8. Ikan teri, goreng - 80 gram
  9. Dada ayam, rebus suir - 350 gram
  10. Daun kemangi - secukupnya
  11. Gula - secukupnya
  12. Garam - secukupnya
  13. Bawang merah, iris tipis - 8 butir
  14. Bawang putih, iris tipis - 4 siung
Bumbu Halus:
  1. Cabe merah besar - 4 buah
  2. Kemiri sangrai - 2 butir
  3. Kunyit - 3 cm
  4. Kencur - 3 cm
Langkah-langkah:
  1. Cuci bersih beras, masukkan beras dalam wadah rice cooker dengan air 450 ml, santan daun salam, sereh dan jahe masak hingga nasi matang. Angkat dan sisihkan.
  2. Panaskan wajan dan beri sedikit minyak goreng, kemudian tumis bawang merah dan bawang putih, lalu masukan bumbu halus. Masak hingga tercium harum.
  3. Tambahkan sedikit air, garam dan gula. Biarkan hingga mendidih dan air sedikit agak surut.
  4. Setelah agak surut, kemudian tambahkan suwiran dada ayam, aduk hingga rata.
  5. Sesaat sebelum diangkat tambahkan daun kemangi secukupnya. Angkat lalu sisihkan.
  6. Siapkan 2 lembar daun pisang (tumpuk jadi dua lapis) kemudian tata rapih nasi sebanyak 2 centong nasi.
  7. Berikan isian ikan teri dan ayam, masing - masing sebanyak 2 sendok makan dan ditaruh tepat di tengah nasi.
  8. Gulung nasi sambil dipadatkan pada bagian sisi kiri dan kanannya. kemudian untir pada bagian ujung daun dan masukan kedalam. Lakukan hal yang sama hingga adonan nasi habis.
  9. Memanggang: lakukan hingga daun terbakar dan aroma daun tercium harum. 
  10. Siap untuk disajikan.
TIPS

  1. Panggang dengan menggunakan api sedang dan tidak terlalu dekat dengan api (beri jarak), agar daun tidak ancur dan gosong.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel