Resep Oseng Tahu Tempe Saus Tiram

Dreamoia.Com - Resep ini sangat tepat sekali untuk dicoba jika Anda adalah seorang pemula dalam memasak? Hidangan oseng tahu dan tempe memang sangat mudah untuk dibuat, bahan utamanya pun juga sangat sederhana yakni hanya tempe dan tahu. Berikut kami sajikan untuk Anda resep oseng tahu tempe yang bukan hanya mudah dibuat, tetapi juga rasanya dijamin lezat! Yuk, kita ikuti cara membuatnya dibawah ini.

Resep Oseng Tahu Tempe Saus Tiram

Waktu: 40 menit
Hasil: 2 porsi
Tingkat kesulitan: Cukup mudah

Bahan-bahan:
  1. Tahu - 300 gram
  2. Tempe - 300 gram
  3. Cabe merah besar, iris serong - 6 buah
  4. Cabe ijo besar, iris serong - 6 buah
  5. Bawang merah, iris tipis - 10 butir
  6. Bawang putih, iris tipis - 6 siung
  7. Laos, geprek - 6 cm
  8. Daun salam - 4 lembar
  9. Kecap manis - 4 sdm
  10. Saus tiram - 4 sdm
  11. Lada bubuk - 1/2 sdt
  12. Gula pasir - 1/2 sdt
  13. Garam - secukupnya
  14. Air putih - secukupnya
  15. Minyak goreng, untuk menumis - secukupnya
Langkah-langkah:
  1. Ambil tahu dan tempe, kemudian potong membentuk dadu, lalu rendam di dalam air yang sudah diberi garam. Diamkan kira-kira selama 5 menit.
  2. Setelah 5 menit, goreng tahu dan tempe hingga Warnanya berubah namun tidak terlalu kering. Angkat dan tiriskan.
  3. Panaskan wajan dengan sedikit minyak goreng, tumis bawang merah dan bawang putih. Tambahkan laos, cabe besar merah, cabe besar hijau dan daun salam.
  4. Tambahkan saus tiram, lada bubuk, kecap manis, gula dan garam. Aduk hingga rata, kemudian tambahkan kira-kira 25 ml air dan didihkan.
  5. Masukan tahu dan tempe yang sudah digoreng tadi, goreng kembali hingga semua bumbunya tercampur dengan rata dan meresap. Koreksi rasa, jika sudah pas. Angkat
  6. Siap untuk disajikan.
TIPS
  1. Ketika menggoreng tahu dan tempe tidak jangan terlalu kering cukup hanya berubah warna saja dan langsung angkat.
  2. Beri sedikit garam saja apabila tahu sudah asin.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel