Resep Sambal Daun Kemangi

Dreamoia.Com - Sambal dengan aroma khas wangi daun kemangi, dengan rasa yang pedas dan tentunya sangat lezat. Sambal ini cocok sekali dijadikan sebagai pendamping lauk goreng seperti ayam goreng, ikan goreng, bebek goreng, atau tempe dan tahu goreng. Yuk, kita ikuti bagaimana cara membuatnya dibawah ini.

Resep Sambal Daun Kemangi

Waktu: 15 menit
Hasil: 3 porsi
Tingkat kesulitan: Cukup mudah

Bahan-bahan:
  1. Daun kemangi - 1 genggam
  2. Cabe merah - 6 buah
  3. Cabe rawit setan - 6 buah
  4. Bawang merah - 5 buah
  5. Bawang putih - 2 buah
  6. Tomat ukuran besar - 1 buah
  7. Terasi - 1 sdt
  8. Gula merah - secukupnya
  9. Garam - 1/2 sdt
  10. Minyak goreng - 3 sdm
Langkah-langkah:
  1. Siapkan dan panaskan wajan dengan sedikit minyak goreng, masukkan bawang merah, cabe merah, cabe rawit, bawang putih dan tomat, masak hingga semua bahan layu kemudian angkat dan tiriskan.
  2. Tuangkan semua bahan yang sudah digoreng pada cobek, tambahkan satu sendtok teh terasi, gula merah dan garam kemudian ulek kasar.
  3. Tambahkan daun kemangi aduk rata menggunakan sendok makan. Jangan lupa koreksi dahulu rasanya. 
  4. Tambahkan potongan timun sebagai lalapan pelengkap.
  5. Siap disajikan bersama lauk kesukaan Anda.
TIPS
  1. Tingkat kepedasan bisa disesuaikan dengan selera anda masing-masing.
  2. Jangan terlalu halus saat mengulek sambal, agar teksturnya masih terasa.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel