Resep Sambal Goang Khas Suku Sunda

Dreamoia.Com - Sambal khas masyarakat sunda yang populer salah satunya adalah sambal goang, yang pembuatannya dilakukan secara dadakan. Sambal goang yang segar ini biasanya dihidangkan bersama lalapan atau sayuran mentah seperti timun, terong, kol, daun pohpohan dan masih banyak lalapan khas sunda lainnya.

Resep Sambal Goang Khas Suku Sunda

Waktu: 15 menit
Hasil: 1 porsi
Tingkat kesulitan: Sangat mudah

Bahan-bahan:
  1. Cabai rawit - 20 buah
  2. Bawang putih - 2 suing
  3. Kencur - 1 ruas jari
  4. Garam - 1/2 sdt
  5. Minyak goreng - 3 sdm
Pelengkap lalapan:
  1. Timun - secukupnya
  2. Daun kemangi - secukupnya
Langkah-langkah:
  1. Siapkan cobek, masukan cabai rawit, bawang putih, kencur dan garam ulek hingga halus.
  2. Panaskan 3 sendok makan minyak goreng dalam wajan sebentar sampai timbul gelembung kecil dipinggirnya.
  3. Siramkan minyak panas tersebut pada sambal, aduk hingga rata.
  4. Sajikan bersama lalapan segar atau lauk kesukaan Anda.
  5. Siap untuk disantap bersama keluarga.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel